Apa perbedaan antara Galaxy Buds2, Buds Live, dan Buds Pro?

Tanggal Update Terakhir : 2022-07-20

Samsung menawarkan tiga versi Galaxy Buds dengan fitur yang berbeda tergantung kebutuhan Anda. Mengetahui fitur-fitur ini secara detail akan membantu Anda membuat keputusan yang tepat. Di bawah ini, bandingkan ketiga Galaxy Buds dan pilihlah yang paling sesuai untuk Anda.

Tampilan ketiga versi Galaxy Buds: Buds2, Buds Pro, dan Buds Live.

Setiap orang memiliki kebutuhan yang berbeda-beda, dan kebutuhan itulah yang akan menentukan tipe Galaxy Buds yang Anda pilih. Mempertimbangkan daya tahan baterai, konektivitas Bluetooth, atau bahkan pilihan warna yang tersedia adalah kunci memilih Galaxy Buds yang sempurna untuk Anda. Untuk mengetahui spesifikasi setiap versi Galaxy Buds, bacalah informasi berikut:

Fitur

Galaxy Buds2

Galaxy Buds Pro

Galaxy Buds Live

Waktu Penggunaan Tipikal (Jam)

5

5

6

Waktu Bicara/Panggilan Suara (Jam)

3.5

4

4.5

Versi Bluetooth

Bluetooth v 5.2

Bluetooth v 5.0

Bluetooth v 5.0

Profil Bluetooth

A2DP, AVRCP, HFP

A2DP, AVRCP, HFP

A2DP, AVRCP, HFP

Sensor

Akselerometer, Sensor Gyro, Sensor Hall, Sensor Proksimitas, Sensor Sentuh, VPU (Voice Pickup Unit)

Akselerometer, Sensor Gyro, Sensor Hall, Sensor Proksimitas, Sensor Sentuh, VPU (Voice Pickup Unit)

Akselerometer, Sensor Gyro, Sensor Genggaman, Sensor Hall, Sensor Proksimitas, Sensor Sentuh, VPU (Voice Pickup Unit)

Dimensi Earbud (PxLxT mm)

20.9 x 17.0 x 21.1

20.5 x 19.5 x 20.8

27.3 x 16.5 x 14.9

Berat Earbud (gr)

5.0

6.3

5.6

Dimensi Kotak (PxLxT mm)

27.8 x 50.0 x 50.2

27.8 x 50.0 x 50.2

27.8 x 50.0 x 50.2

Berat Kotak (gr)

41.2

44.9

42.2

Peredam Kebisingan Aktif

Ya

Ya

Ya

Dolby Atmos Audio 360

Ya

Ya

Ya

Koneksi Bixby

Ya

Ya

Ya

Warna yang Tersedia

Olive, Matte Black, Graphite, Lavender, dan White

Phantom Violet, Phantom Black, Phantom Silver, Phantom White

Mystic Bronze, Matte Black, Mystic Blue, Mystic Black, Mystic White

Catatan: Warna versi dapat bervariasi di tiap negara.

Terima kasih atas tanggapan Anda

RC01_Static Content