Cara menjaga data pribadi Anda tetap aman menggunakan Private Share

Tanggal Update Terakhir : 2021-02-05

Untuk privasi pengguna, seri Galaxy S21 dilengkapi dengan fitur baru, Private Share. Penting untuk membagikan konten pribadi dan sensitif, seperti foto perjaanan, video keluarga, dan bahkan dokumen bisnis rahasia, secara aman. Ikuti panduan di bawah ini untuk mempelajari bagaimana Samsung Private Share bekerja untuk melindungi Anda dan data Anda.

Apa itu Private Share ?

Private Share adalah fungsi pembagian file yang mempertahankan privasi, yang memungkinkan Anda untuk membagikan data Anda tanpa khawatir pada Pelanggaran Privasi dan kehilangan kepemilikan. Saat Anda mengirimkan file melalui Private Share, file Anda akan dienkripsi secara aman, dan Anda, pemilik data, dapat mengatur izin dan tanggal kedaluwarsa untuk data tersebut dan memberikan akses hanya baca. 

Lihat keunggulan Private Share melalui video.

private share introduce private share introduce

Dengan Samsung Private Share di Galaxy S21, Anad dapat menghapus metadata lokasi secara aman dari foto sebelum membagikannya, serta mengontrol siapa yang dapat mengakses konten yang Anda kirim dan berapa lama konten tersebut tersedia.

Kepemilikan dan Kemampuan Kontrol Data Pengguna yang Dijamin

  • Hanya penerima yang telah ditentukan yang dapat membuka file.
  • File tidak dapat dibagikan kembali dan hanya dapat dibaca.
  • Screenshot tidak diizinkan.
  • Pengirim dapat mencabut aksesibilitas data yang diberikan kepada penerima kapan pun pengirim mau.
private share data ownership

① Pembagian Data Umum ② Private Sharing

Cara mengirimkan file melalui Private Share

Private Share menggunakan teknologi enkripsi berbasis blockchain. Melalui Private Share, konten dienkripsi sebelum pengiriman. Pengirim dapat mengontrol akses penerima dan dapat melihat kapan penerima menerima dan membukanya. Anda dapat membagikan maksimal 10 file sekaligus, namun ukuran total harus kurang dari 20MB.

Langkah 1. Pilih file yang ingin Anda kirim, lalu ketuk ikon Bagikan.

Langkah 2. Ketuk Private Share, lalu tentukan orang yang ingin Anda kirimi file melalui Private Share. 

private share send step 1 and 2

Atau, Anda dapat membuka Pengaturan > Biometrik dan keamananPrivate Share.

private share send alternative step 1 and 2

Langkah 3. Pilih bagaimana Anda akan mengirimkan undangan (Kirim dengan SMS, Kirim dengan kode QR, Kirim dengan cara lain)

Langkah 4. Setelah mengirimkan file, Anda dapat memeriksa file yang telah Anda kirim.

private share send step 3 and 4

Langkah 5. Anda juga dapat memilih file yang dibagikan untuk mengubah tanggal kedaluwarsa atau mencabut izin pembagian.

private share send step 5

Setelah penerima menerima file, mereka akan menerima notifikasi bahwa adalah item baru melalui Private Share. Konten yang diterima hanya dapat dilihat dalam Private Share sebagai hanya baca, sehingga tidak dapat diambil screenshot-nya atau disimpan, dan tidak dapat ditransfer secara eksternal.

Jika pengirim mencabut pembagian, penerima tidak lagi dapat mengakses data.

Langkah 1. Ketuk notifikasi yang diterima.

Langkah 2. Ketuk Terima untuk memulai pembagian file pada Private Share.

private share view step 1 and 2

Langkah 3. Pilih file yang ingin Anda lihat pada daftar file yang diterima.

Langkah 4. Anda dapat melihat konten yang Anda unduh, riwayat file, dan tanggal kedaluwarsa.

private share view step 3 and 4

Catatan : 

  • Private Share hanya dapat didukung pada ponsel Galaxy dengan Android P OS atau lebih tinggi. Jika aplikasi Private Share belum dimuat sebelumnya pada perangkat seluler Anda yang memiliki Android P OS atau lebih tinggi, Anda dapat mengunduhnya di Galaxy Store atau Play Store.
  • Private Share telah dimuat sebelumnya pada perangkat dengan dukungan One UI 3.1.
  • Private Share tidak didukung pada Tablet dan PC dan hanya didukung di antara perangkat seluler Galaxy.
  • Tipe file yang dapat dibagikan: Gambar (.jpg, .jpeg, .png, .gif, .bmp, .webp), Video (.webm, .mp4, .3gp, .mkv), Audio (.mp3, .wav, .ogg, .m4a), Teks (.txt) 
  • Screenshot dan menu perangkat mungkin berbeda tergantung model perangkat dan versi perangkat lunak.

Terima kasih atas tanggapan Anda

RC01_Static Content