Fitur Galaxy AI dan model yang didukung

Tanggal Update Terakhir : 2024-11-19

Pembaruan One UI 6.1 memperluas dukungan untuk Galaxy AI, yang pertama kali diperkenalkan pada seri Galaxy S24, untuk model-model tertentu yang ada di pasaran.

Galaxy AI sudah ada

Perangkat yang didukung:

  • Seri Galaxy S24 (S24 / S24+ / S24 Ultra), Seri Galaxy S23 (S23 / S23+ / S23 Ultra), Galaxy S23 FE

  • Seri Galaxy Z Fold (Fold5 / Fold6), Seri Galaxy Z Flip (Flip5 / Flip6)

  • Seri Galaxy Tab S10 (S10+ / S10 Ultra), Seri Galaxy Tab S9 (S9 / S9+ / S9 Ultra)

Catatan:

  • Perangkat yang didukung dapat berubah, dan jenis fitur Galaxy AI yang didukung dapat bervariasi menurut perangkat.

  • Fitur wallpaper cuaca real-time tidak termasuk dalam ekspansi dukungan Galaxy AI.

  • Tanggal rilis pembaruan spesifik untuk setiap perangkat dan fitur dapat bervariasi.

  • Jika Anda mengalami masalah saat menggunakan fitur AI, coba perbarui aplikasi dari Galaxy Store.

  • Masu ke akun Samsung mungkin diperlukan untuk fitur AI tertentu dari Samsung.

  • Samsung tidak memberikan jaminan atau garansi mengenai keakuratan, kelengkapan, atau keandalan output yang dihasilkan oleh fitur AI.

  • Ketersediaan fitur Galaxy AI dapat bervariasi tergantung pada model perangkat.

  • Gambar yang digunakan disimulasikan untuk tujuan ilustrasi dan antarmuka pengguna yang sebenarnya dapat bervariasi tergantung pada versi OS, model perangkat, wilayah, dll.

  • Fitur Galaxy AI akan disediakan secara gratis hingga akhir tahun 2025 pada perangkat Samsung Galaxy yang didukung. Ketentuan yang berbeda mungkin berlaku untuk fitur AI yang disediakan oleh pihak ketiga.

Fitur AI Galaxy yang didukung

Menggunakan S Pen Galaxy untuk mengelilingi gambar dengan fitur Lingkari Untuk Mencari. Menggunakan S Pen Galaxy untuk mengelilingi gambar dengan fitur Lingkari Untuk Mencari.

Lingkari untuk Mencari

Memungkinkan Anda untuk dengan cepat mencari informasi tentang apa yang Anda lihat di layar Anda — termasuk gambar, video, atau teks dengan menggunakan gerakan sederhana dengan jari atau S Pen Anda.

Seseorang menggunakan Terjemahkan langsung pada panggilan telepon. Seseorang menggunakan Terjemahkan langsung pada panggilan telepon.

Terjemahkan langsung (panggilan telepon)

Menerjemahkan panggilan telepon secara real-time langsung di perangkat Anda, yang membuat komunikasi multibahasa lebih mudah.

* Model tablet Wi-Fi only tidak mendukung fungsi Terjemahan langsung.

Dua pembicara menggunakan aplikasi Interpreter untuk berkomunikasi Dua pembicara menggunakan aplikasi Interpreter untuk berkomunikasi

Interpreter

Memberikan terjemahan secara real-time melalui mikrofon telepon, sehingga mudah untuk berkomunikasi antara bahasa yang berbeda.

Seseorang menggunakan fitur Terjemahkan langsung pada aplikasi pesan. Seseorang menggunakan fitur Terjemahkan langsung pada aplikasi pesan.

Bantuan penulisan

Menerjemahkan percakapan dalam aplikasi pesan, memberikan saran untuk perubahan gaya kalimat, dan menyarankan koreksi untuk kesalahan ejaan dan tata bahasa.

S Pen dengan fitur bantuan Catatan pada Galaxy S24 S Pen dengan fitur bantuan Catatan pada Galaxy S24

Bantuan catatan

Memberikan kemampuan untuk memformat, meringkas, memperbaiki kesalahan ketik, dan menerjemahkan catatan, sehingga membuat pengambilan catatan dan pengorganisasian lebih nyaman.

Orang-orang menggunakan fitur Transkripsi dalam aplikasi Perekam Suara. Orang-orang menggunakan fitur Transkripsi dalam aplikasi Perekam Suara.

Bantuan transkripsi

Mentranskripsikan file suara menjadi teks dan menerjemahkan serta meringkas konten yang telah ditranskripsikan.

Bantuan penelusuran di Galaxy S24 Bantuan penelusuran di Galaxy S24

Bantuan penelusuran

Meringkas atau menerjemahkan berbagai halaman web di aplikasi Samsung Internet.

Seseorang mengedit foto di Galaxy S24 Seseorang mengedit foto di Galaxy S24

Pengeditan generatif

Menganalisis gambar untuk menyesuaikan dengan pengubahan ukuran, penghapusan, atau reposisi objek dalam foto untuk membuat versi gambar yang dioptimalkan.

Foto dengan saran pengeditan generatif pada Galaxy S24. Foto dengan saran pengeditan generatif pada Galaxy S24.

Saran pengeditan

Menganalisis foto yang diambil oleh pengguna dan memberikan opsi pengeditan untuk meningkatkan gambar.
* Saran Pengeditan Utama: Remaster, Hapus pantulan, Hapus bayangan, Hapus moiré, Eksposur panjang, Warnai, dll.
* Saran Pengeditan dapat bervariasi berdasarkan model perangkat.

Sampel wallpaper yang dibuat menggunakan AI Sampel wallpaper yang dibuat menggunakan AI

Wallpaper generatif

Menghasilkan berbagai wallpaper sesuai dengan kategori dan kata kunci yang dipilih oleh pengguna.

Catatan: Fitur wallpaper cuaca real-time tidak termasuk dalam ekspansi dukungan Galaxy AI.

Terima kasih atas tanggapan Anda

RC01_Static Content