Frequently Asked Questions

  • 1. Apa itu Solve for Tomorrow?

    Samsung Solve for Tomorrow (SFT) adalah pembelajaran dan kompetisi yang unik untuk membimbing calon pemimpin masa depan di bidang STEM (Science, Technology, Engineering, Math) dan membekali mereka dengan keterampilan esensial masa depan.

    Program ini mendorong peserta untuk menemukan solusi kreatif untuk mengatasi tantangan yang muncul dari sekitar mereka dengan mengembangkan inovasi yang nyata untuk mengatasi masalah kehidupan yang berdampak pada komunitas. Diharapkan para peserta juga dapat meningkatkan partisipasi sukarela mereka dalam masalah sosial sebagai warga global.

    Peserta juga akan menerima pelatihan keterampilan yang diperlukan untuk tenaga kerja di masa depan, termasuk Design Thinking workshop, kerja sama tim, pemecahan masalah, penggunaan Artificial Intelligence (AI) dalam pemecahan masalah, dan keterampilan 4C seperti Communication, Collaboration, Critical Thinking dan Creativity – yang dibutuhkan di abad 21 ini.
  • Bentuk tim yang terdiri dari dua sampai empat orang dan satu guru pembimbing (khusus untuk tim dari SMA/K dan MA). Carilah ide atau solusi yang dapat mengatasi masalah sosial yang dihadapi Indonesia saat ini atau yang akan datang. Gagasan dan masalah sosial yang ingin ditangani oleh tim Anda dapat menjadi bagian dari salah satu tema berikut:
    • Pendidikan & Pembelajaran
    • Lingkungan & Keberlanjutan.
    • Kesehatan & Kesejahteraan

    Informasi tentang tema-tema SFT 2024 ini dapat Anda lihat di website ini. Kemudian isi formulir pendaftaran di sini. Formulir ini, akan meminta anda untuk memberikan informasi berikut:

    Detail tentang tim, termasuk:
    • Nama tim.
    • Nama sekolah.
    • Alamat sekolah.
    • Ketua tim (nama lengkap, email, nomor hp).
    • Surat Pernyataan Originalitas untuk masing-masing tim (ditanda tangani oleh Ketua Tim dan Guru/Dosen Pembimbing)
    • Surat Pernyataan Partisipasi & Konten untuk masing-masing tim (di tanda-tangani oleh Kepala Sekolah/Rektor/Kepala Jurusan)
    • Concept paper.
    • Nama guru pembimbing (nama lengkap, email, nomor hp).
    • Nama anggota tim 1 (nama lengkap, email, nomor hp).
    • Nama anggota tim 2 (nama lengkap, email, nomor hp).
    • Nama anggota tim 3 (nama lengkap, email, nomor hp).

    Detail tentang ide tersebut, antara lain:
    • Tema
    • Judul projek
    • Deskripsi dari kesempatan atau permasalahan yang dihadapi (limit: 150 kata)*
    • Deskripsi dari ide dan solusi (limit: 250 kata)*
    • Anda juga dapat mengirimkan dokumen pendukung (Surat Pernyataan Originalitas, Surat Pernyataan Partisipasi & Konten & Concept Paper) dalam format zip. Ukuran total dokumen maksimum yang diperbolehkan adalah 5MB.
  • Email konfirmasi akan dikirimkan kepada Anda. Pastikan dalam memberikan informasi (nama peserta, nama sekolah, alamat email, no ponsel, dan lainnya) tidak terdapat kesalahan.
  • Cek website secara berkala untuk mengetahui update semua informasinya.
  • Siswa/i kelas 10 - 13 (SMA, SMK, Madrasah Aliyah atau sederajat) dan mahasiswa/i dari Perguruan Tinggi (D3/D4/S1) yang masih aktif di Indonesia dapat mengikuti kompetisi ini. Bagi siswa/i kelas 10 - 13, wajib didampingi guru pendamping dan melampirkan Surat Pernyataan Originalitas untuk masing-masing tim (ditanda tangani oleh Ketua Tim dan Guru/Dosen Pembimbing), dan Surat Pernyataan Partisipasi & Konten untuk masing-masing tim (di tanda-tangani oleh Kepala Sekolah/Rektor/Kepala Jurusan) ketika melakukan pendaftaran SFT 2024 ini.
  • Kompetisi ini hanya terbuka untuk peserta aktif dan terdaftar di sekolah/universitas. Jika Anda cuti/putus sekolah/universitas selama periode kompetisi, pendaftaran tim Anda masih tetap akan tercatat selama minimal anggota tim adalah 2 peserta.
  • a. Preliminary
    Para tim dari tiap-tiap sekolah dan perguruan tinggi di Indonesia akan dipersilakan mendaftar pada tahap ini. Bagi yang dapat melengkapi persyaratan administrasi yang diberikan oleh SFT 2024 akan mendapatkan kesempatan untuk mengikuti Design Thinking Workshop.

    b. Semi-final
    40 tim terbaik dari masing-masing kategori (SMA/SMK/MA & sederajat dan Perguruan Tinggi D3/D4/S1) akan dipilih masuk ke tahap ini. Tim yang lolos akan mendapatkan fasilitas mentoring dan juga extra class mengenai penggunaan AI dalam pemecahan masalah. .

    c. Final
    Akan dipilih 15 tim dari masing-masing kategori untuk mengikuti Final Judging, kemudian akan dipilih pemenangnya.
  • Ini adalah kesempatan Anda untuk memberi dampak dan meninggalkan jejak positif di masyarakat. Kompetisi ini memberi Anda kesempatan untuk mengatasi masalah sosial yang mendesak dan mengembangkan ide-ide yang dapat membuat perubahan yang berarti bagi kehidupan masyarakat.

    Sepanjang kompetisi, Anda juga akan mengasah dan menerapkan keterampilan yang sangat penting di dunia saat ini, termasuk kemampuan berpikir kritis, kemampuan memecahkan masalah, dan ilmu pengetahuan tentang STEM. Tak ketinggalan, ada hadiah-hadiah menarik yang bisa dimenangkan. Cari tahu informasi lebih lanjut di sini

    Jadi, bermimpilah yang besar dan tunjukkan potensi Anda dengan mengikuti kompetisi Samsung Solve for Tomorrow 2024! Daftar di sini.
  • 1 tim dapat beranggotakan 2 - 4 orang siswa/mahasiswa, dengan didampingi oleh satu guru/dosen pendamping
  • Tidak, tim Anda harus berasal dari sekolah/universitas yang sama namun di perbolehkan dari kelas/jurusan atau angkatan yang berbeda.
  • Ya, guru dan dosen pendamping dapat bergabung ke dalam sesi Design Thinking Workshop. Extra class AI mengenai penggunaan AI dalam pemecahaan masalah, dapat diikuti oleh guru/dosen yang siswa/mahasiswa nya masuk babak semifinal.
  • Gratis! Program Samsung Solve for Tomorrow tidak dipungut biaya.
  • Iya, yang mengikuti SFT 2024 wajib orang Indonesia dan bersekolah di Indonesia.
  • Tidak boleh. Anda tidak dapat mengirimkan ide yang pernah diikutsertakan dalam kompetisi lain. Tujuan dari kompetisi ini adalah untuk menginspirasi lebih banyak solusi yang dapat membantu memecahkan masalah yang dihadapi masyarakat sekitar. Lihat Syarat & Ketentuan kami untuk detail lebih lanjut.
  • Ya, Anda bisa, selama Anda memiliki izin dan persetujuan dan tidak melanggar kekayaan intelektual, privasi, publisitas, hak atau kepentingan lain dari pihak ketiga mana pun. Anda wajib menyantumkan daftar pustaka apabila mengutip dari sumber lain.
  • Ada, akan ada pemilihan People Choice Awards sebagai tim juara favorit pilihan masyarakat yang akan diposting online untuk pemungutan suara publik. Detail informasi akan dibagikan mendekati ke tanggal pemilihan.
  • Jangan takut dengan kata teknologi – ini bisa sesederhana penyiapan mekanis atau penyiapan situs web. Hal yang lebih penting adalah dengan menerapkannya secara inovatif pada suatu masalah dan membuat konsep solusi yang akan menguntungkan masyarakat Indonesia.
  • Seleksi finalis akan dilakukan oleh panel juri yang profesional di bidangnya yang terdiri dari Kementerian, mitra usaha Samsung, dan Samsung. Selama sesi penjurian di babak final, 15 tim finalis dari masing-masing kategori, akan dievaluasi oleh para juri. Info juri akan diumumkan ketika mendekati acara final.
  • a. Ghifari - +62 851-6276-1801 | aghifari@dibimbing.id
    b. Tiara - +62 878-6402-3656 | tiaraanggita@dibimbing.id
  • Setiap calon peserta dapat bergabung dalam grup komunitas SFT 2024 yang detailnya akan segera di informasikan.
    Group WhatsApp/ Komunitas Pra-Registrasi